Meriah! Konser Gempur Rokok Ilegal Semarakan Grha Bung Karno

Meriah! Konser Gempur Rokok Ilegal Semarakan Grha Bung Karno

KLATEN – Sejumlah artis ternama menyemarakan konser musik Gempur Rokok Ilegal di halaman Grha Bung Karno, Buntalan, Klaten Tengah, Sabtu (18/3/2023) malam. Konser ini juga menjadi bagian dari rangkaian acara peresmian gedung terbesar di Kabupaten Klaten ini.

Konser dibuka band lokal Klaten, Wani Muni dan disusul petikan gitar Budi Cilok yang menyanyikan lagu-lagu ciptaan Iwan Fals. Seiring malam yang kian larut, masyarakat Klaten yang memenuhi halaman Grha Bung Karno diajak berjingkrak grup band Party Funky dan ditutup dengan suara merdu Damara De.

Sekretaris Daerah Klaten, Jajang Prihono mengapresiasi konser Gempur Rokok Ilegal yang digelar dalam satu rangkaian peresmian Grha Bung Karno. Selain kampanye anti rokok ilegal kepada masyarakat, sekaligus mengenalkan gedung yang berdiri di atas lahan seluas lahan 34.000 meter persegi.

“Saat ini Grha Bung Karno sudah resmi dibuka dan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat secara luas. Pemkab Klaten berharap Grha Bung Karno dapat memberikan manfaat bagi masyarakat,” paparnya saat memberikan sambutan.

Sementara itu, Kepala Diskominfo Klaten, Amin Mustofa menyampaikan kampanye Gempur Rokok Ilegal sengaja dikemas dalam kegiatan yang menarik. Hal ini bertujuan agar maksud dan tujuan sosialisasi rokok ilegal yang dilarang beredar, semakin dipahami oleh masyarakat luas, khususnya warga Kabupaten Klaten.

“Kami berharap melalui konser ini masyarakat semakin menyadari dampak negatif dari peredaran rokok ilegal,” ungkapnya.

Dalam acara tersebut, turut hadir perwakilan Kantor Wilayah Bea Cukai Surakarta yang menyosialisasikan ciri rokok ilegal.

(ang/Kominfo-klt)

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0