Dinilai Baik, Tahun 2022 PPID Klaten Berhasil Mempertahankan Menuju Informatif
KLATEN - Komisi Informasi Pusat (KIP) Jawa Tengah menetapkan Badan Publik Kabupaten Klaten melalui Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kabupaten / Kota meraih kategori menuju informatif dalam Pemeringkatan Keterbukan Informasi Publik 2022 .
Piagam penghargaan diserah-terimakan Komisioner KIP Jateng Bidang Kelembagaan Erny Sri Ardhyanti kepada Bupati Klaten Sri Mulyani yang diwakili Wakil Bupati Klaten Yoga Hardaya di Hotel Patrayasa Semarang Jumat malam (16/12/22).
Dalam catatan PPID badan publik Kabupaten Klaten tiga tahun berturut - turut mampu mempertahankan kategori menuju informatif sejak 2020. Dengan kategori menuju informatif PPID Kabupaten Klaten termasuk baik dalam pengelolaan keterbukaan informasi.
Ada lima kategori Pemeringkatan Keterbukan Informasi Publik yang ditetapkan KIP Jawa Tengah. Dari tingkatan terendah tidak informatif dengan skor kurang 40. Kurang informatif dengan skor 41 sampai 60. Cukup informatif dengan skor 61 sampai 80. Menuju informatif dari skor 81 sampai 90 dan informatif dengan skor 91 sampai 100.
Sampai berita ini diturunkan untuk skor masing-masing kabupaten /kota belum dirilis oleh KIP Jawa Tengah. Penghargaan diberikan berdasarkan kabupaten / kota dengan capaian kategori menuju informatif dan informatif.
Penulis Joko Priyono Diskominfo Klaten.